Bahan bahan yang harus disiapkan Gulai Putih Daging
- 300 gr daging has dalam, potong-potong.
- 1 buah kentang ukuran besar, potong, potong.
- 2 lembar daun salam.
- 2 lembar daun jeruk (tambahan dari saya).
- 1 ruas jempol lengkuas, memarkan.
- 1 batang serai, memarkan.
- 1 sdt ketumbar bubuk.
- 1000 ml santan sedang dari 1/2 btr kelapa (resep asli 750 ml).
- Secukupnya garam, kaldu bubuk jamur (tambahan dari saya).
- Secukupnya cabai rawit merah utuh (tambahan dari saya).
- Secukupnya minyak sayur untuk menumis.
- Bumbu yang dihaluskan :.
- 5 siung bawang merah (resep asli 7 siung).
- 3 siung bawang putih.
- 1 cm jahe.
Cara Membuat Gulai Putih Daging Yang Mudah Dijamin Enak
- Panaskan minyak sayur, tumis bumbu halus dan rempah sampai harum dan matang. Masukan potongan daging, masak sampai daging berubah warna..
- Tuang santan, aduk terus sampai mendidih. Lalu tuang dalam pressure cooker/panci presto. Masak lagi sampai daging lunak. Saya tadi kurleb 30 menit dengan pressure cooker..
- Setelah daging empuk, masukan garam dan kaldu bubuk jamur, aduk rata. Lalu masukan kentang, masak terus sampai kentang matang. Terakhir masukan cabai rawit merah utuh, aduk rata. Koreksi rasa. Angkat, siap disajikan..