Bahan bahan yang harus disiapkan Gulai Ikan Nila
- 2 ekor Ikan Nila.
- 5 biji Cabai Rawit.
- 5 siung Bawang Merah.
- 3 siung Bawang Putih.
- 3 biji Cabai Keriting.
- 3 lembar Daun Salam.
- 2 batang Serai.
- 2 biji Kemiri.
- 1 ruas Lengkuas.
- 1 ruas Jahe.
- 1 ruas Kunyit.
- 1 sdm Gula Merah.
- 1 sdt Garam Dapur.
- 1 saset Santan Kara.
- 1 liter Air.
Cara Membuat Gulai Ikan Nila Yang Gampang Dijamin Sedap
- Siapkan bahan-bahannya..
- Tumis bumbu halus yang terdiri dari bawang merah, bawang putih, cabai keriting, kunyit dan kemiri hingga harum baunya..
- Tambahkan air, lengkuas, jahe, serai, yang telah dimemarkan serta daun salam, dan garam sambil diaduk-aduk. Tunggu sampai mendidih..
- Kemudian masukkan ikan nila, Aduk perlahan agar bumbunya tercampur rata. Selanjutnya tambahkan santan kara, aduk lagi sampai rata, dan tunggu sampai matang..
- Gulai Ikan Nila siap disajikan..